Selain Soal Pistol, Hasil Tes Urin Pengemudi BMW Positif Sabu

Minggu, 16 Juni 2019 | 07:00
Kompas.com

Pengemudi BMW merasa jalan di kawasan Gambir yang dilalui 1 arah.

Otofemale.id - Belum tuntas soal kepemilikan senjata yang ditodongkan pengemudi BMW pada pengguna Isuzu Panther di Jalan Alaydrus, Gambir-Jakpus.

Polisi mengungkapkan bahwa pengemudi BMW bernama Andi Wibowo itu, positif menggunakan narkoba.

Baca Juga: Kelar Todongkan Pistol, Sambil Mewek Pengemudi BMW Minta Maaf?

Hal itu terungkap dari hasil tes urin yang dilakukan polisi terhadap tersangka.

"Iya dari tes urine dia positif narkoba jenis amfetami atau sabu," ucap Wakapolres Jakpus AKBP Arie Ardian yang dilansir Otofemale.id dari TribunJakarta.com.

Baca Juga: Pulang Sekolah Dijemput Ibunya, Balita Ditemukan Tewas Dalam Mobil

Sebelum terungkap positif narkoba, polisi sudah terlebih dulu mendalami soal kepemilikan senjata.

Dikatakan oleh Wakapolres Jakpus AKBP Arie Ardian, bahwa senjata jenis Walther kaliber 32 itu sudah dimiliki pelaku selama 5 tahun ada surat-suratnya dan dipakai untuk jaga diri.

Baca Juga: Kelar Mudik dan Kehujanan, Saat Cuci Mobil Pastikan Bagian Ini Bersih

"Izinnya ada, tapi saat ini sedang kami lakukan pemeriksaan di Wasendak (pengawasan senjata api dan bahan peledak) dari bagian perizinan," kata Wakapolres Jakpus AKBP Arie Ardian.

Meski telah lima tahun memiliki pistol jenis Walther tersebut, namun sang pelaku yang mengaku itu bawang hibah tidak terdaftar sebagai anggota di persatuan menembak sasaran dan berburu Indonesia (Perbakin).

MINTA MAAF SAMBIL MEWEK

Kolase Otofemale.id/Kompas.com

Kena macet di Alydrus Gambir, pengemudi BMW keluarkan pistol.

Tidak seperti dalam video kejadian yang beredar, setelah tertangkap Andi Wibowo minta maaf sambil mewek alias menangis.

Otofemale.id melansir dari Kompas.com, pelaku sambil menangis meminta maaf kepada pengemudi mobil panther juga kepada seluruh masyarakat atas sikapnya.

Baca Juga: Heboh Cek Setara 2 Xpander, Jadi Mahar Buat Lamar Gadis Enrekang

"Ya, saya minta maaf dan saya mengakui kesalahan saya. Saya minta maaf kepada pengemudi panther dan meminta maaf kepada seluruh khalayak masyarakat," ucap Andi Wibowo nya di Polres Jakarta Pusat (15/6/2019).

MERASA JALAN SATU ARAH

Wakapolres Jakpus AKBP Arie Ardian menjelaskan, pengemudi BMW yang mengeluarkan pistol saat terjebak kemacetan berawal ketika pelaku tengah melintas di Jalan Alaydrus, Gambir, Jakarta Pusat.

Baca Juga: Ibu Alami Microsleep, Dua Bocah Perempuan Terlempar Dari Pajero Sport

Pelaku yang bernama Andi Wibowo ini merasa diadang oleh mobil Panther yang melaju berlawanan arah.

"Kejadiannya, tersangka mengendarai kendaraan, berpapasan dengan kendaraan Panther.

Tersangka merasa itu satu arah, setelah kita cek jalan dua arah dan tersangka karena merasa yakin satu arah, turun bawa senjata," kata Wakapolres Jakpus AKBP Arie Ardian.

Saat itu, pengemudi Panther sempat ditodong senjata oleh pelaku.

"Selanjutnya korban mundur jalan kembali dan tersangka yang membawa senjata melanjutkan perjalanan," jelas Wakapolres Jakpus AKBP Arie Ardian.

Peristiwa ini direkam oleh beberapa orang saksi yang kemudian diperiksa oleh polisi.

Pelaku pun diidentifikasi dan ditangkap di kawasan Pecenongan, Jakarta Pusat, Sabtu (15/6/2019) dini hari.

Polisi mengamankan satu unit mobil sedan BMW warna hitam nomor polisi B 1764 PAF dan satu pucuk senjata api jenis pistol merk Walther kaliber 32 nomor pabrik 3023 AAA.

Editor : Octa

Sumber : Kompas.com, TribunJakarta.com

Baca Lainnya