Anti Keder di Tanjakan Pakai Mobil Matik, Begini Menurut Para Ahli

Rabu, 13 Mei 2020 | 21:42
lightfoot.com

Kondisi jalanan menanjak (ilustrasi).

Otofmale.id - Kondisi jalan tanjakan jadi handicap tersendiri bagi pengendara mobil matik.

Bagi ladies, bisa bikin keder pakai mobil matik jalanan menanjak.

Baca Juga: Fakta Wajib Pakai Masker Saat Kendarai Mobil Bisa Timbul Jerawat, Ini Biang Keroknya

Meski butuh jam terbang, namung kondisi jalanan yang menanjak nggak perlu sampai bikin keder.

Asal ladies tau dan paham teknik yang benarnya agar bisa selamat saat berkendara di jalanan menanjak seperti kawasan Puncak, Bogor.

Baca Juga: Ngabuburit Di Rumah Aja, Cuci Mobil Sendiri Pastikan di Tempat yang Teduh

Bisa tau dan paham teknik kendarai mobil matik di tanjakan, so pasti belajar dari ahinya.

Otofemale.id melansir Gridoto.com, berikut cara menanjak yang benar dengan mobil matik menurut para ahli.

Untuk kendarai mobil di jalanan yang menanjak ladies harus tau dan mempelajari teknik yang benarnya agar bisa selamat saat berkendara."Menjaga posisi mobil dengan menahan pedal gas di tanjakan hanya mempercepat usia transmisi otomatis mobil," buka Harry Yanto, Product Panning PT Kreta Indo Artha (KIA).

Baca Juga: Parkir Mobil di Bawah Pohon Rindang Bukan Solusi Hindari Sinar Matahari, Kenali Resiko dan Masalahnya Clutch atau kampas kopling girboks transmisi otomatis rentan mengalami slip karena dipaksa menempel dengan posisi menahan bobot mobil terdorong ke belakang."Kalau takut mundur bisa tekan pedal rem atau rem parkir sambil posisi tuas di D, jadi nanti bisa siap melaju kalau arus lalu lintas mulai jalan," terang Harry.

Baca Juga: Tajir Melintir, Raffi Ahmad Rela Mobil Peninggalan Ayahnya Dibeli Andre Taulany Rp 100 Juta dan Tawar Mobil Sang Komedian: 'Gua Bayar BMW Merah Lo Rp 800 Juta Cash!'Tidak perlu khawatir untuk menahan pedal rem sambil posisi tuas transmisi di D karena tidak akan memicu kerusakan."Waktu direm, tenaga dari tekanan oli terputus di torque converter sehingga tidak memaksa clutch atau gir di dalam girboks bergerak," tekan Hermas Efendi Prabowo, pemilik bengkel spesialis Worner Matic.

Begitu juga saat menanjak di tanjakan terjal, gunakan low gear seperti L atau D1 untuk menahan perpindahan gigi di rasio rendah sehingga mobil tetap bisa menanjak."Di posisi low gear juga booster pressure aktif, tekanan oli punya tenaga lebih untuk mendapatkan torsi membantu mobil menanjak," jelas Hermas.

Editor : Octa

Sumber : GridOto.com

Baca Lainnya