Brak! Sembarangan Buka Pintu Mobil Bisa Picu Kecelakaan Fatal, Begini Cara Hindarinya

Senin, 14 Desember 2020 | 23:40

Hati-hati saat buka pintu mobil.

Otofemale.ID - Buka pitu mobil khususnya yang ada di sisi jalan raya, jangan sembarangan.

Pasalnya bisa picu kecelakaan bagi pengguna jalan lainnya.

Kebanyakan sih yang kena apes gegara pintu mobil dibuka sembarangan adalah pengendara motor atau juga sepeda.

Menghindari kecelakaan yang bisa fatal bagi pengguna jalan lain, ini tips buka pintu mobil.

Training Director The Real Driving Center ( RDC), Marcell Kurniawan yang dilansir Otofemale.id dari Kompas.com berbagi cara aman saat hendak buka pintu.1. Dalam kondisi sadarJenuh dan capek setelah berkendara lama, membuat pengemudi jadi kurang awas dan cenderung sembrono.

Tanpa lihat kondisi sekitar, pengemudi langsung buka pintu dan brak."Saat akan turun dari kendaraan pastikan kondisi sadar karena banyak pengemudi yang telah lelah kadang tingkat kewaspadaannya berkurang.Sehingga melakukan tindakan tanpa sadar dan tanpa persiapan terlebih dahulu," ungkap Marcell Kurniawan.2. Manfaatkan spion mobilSebelum membuka pintu, sebaiknya perhatikan kondisi sekitar via spion.Bila nggak terlihat pengendara lain dari spion, dipastikan aman untuk membuka pintu.Selain spion, menengok langsung ke belakang juga bisa dilakukan untuk cek kondisi sekitar.

3. Buka pintu sedikitLangsung buka pintu lebar-lebar saat turun dari mobil di pinggir jalan yang ramai, bisa picu kecelakaan.Agar hal seperti itu nggak sampai kejadian, sebaiknya buka pintunya sedikit dulu.Dengan kondisi pintu terbuka sedikit, akan membangun kewaspadaan bagi pengendara lain yang hendak melintas disamping mobil.4. Buka pintu perlahanAtau kalau agak tergesa-gesa, buka pintunya berlahan-lahan saja.Ini juga akan membangun kewaspadaan buat pengendara lain yang hendak melintas dekat mobil.(*)

Tag

Editor : Octa