Pemudik dari Sumatera Dihimbau Hindari Rest Area KM57, Pihak Jalan Tol Ungkap Fakta

Kamis, 28 April 2022 | 13:43
Tribunnews.com

Khusus pemudik dari pulau Sumatera ke arah timur, hindari rest area KM57

Otofemale.ID - Perjalaan mudik lebaran ke arah timur via jalan tol, tidak hanya dilakukan oleh warga Jabodetabek saja.

Dari arah pulau Sumatera, juga tidak sedikit mobil pribadi yang menuju arah timur via jalan tol.

Nah khusus untuk pemudik yang dari pulau Sumatera, dihimbau untuk hidari rest area KM57.

Dan disarankan untuk memilih rest area berikutnya untuk istirahat atau isi bahan bakar.

Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Gatot Repli Handoko sampaikan himbauan tersebut.

"Disampaikan untuk para pemudik dari wilayah Sumatera menuju timur Jawa agar sebaiknya tidak memasuki rest area Km 57, tapi dapat menggunakan rest area berikutnya," ucapnya, Rabu (27/4/2022).

Lebih lanjut dijelaskan, bahwa himbauan ini bertujuan untuk menghindari terjadinya penumpukan pada rest area Km 57.

Sementara itu, manajer SPBU Rest Area Km 57 Willy AP menjelaskan, rest area Km 57 sudah mulai ramai sejak 10 hari yang lalu, tetapi mengalami peningkatan signifikan sejak Senin (25/4/2022).

"Mulai ramai dari kemarin-kemarin itu, tapi lonjakannya terasa mulai Senin," jelas Willy, seperti dikutip Kompas.com, Rabu (27/4/2022).

Baca Juga: Mudik Lebaran, Ini Alasan Mesin Mobil Perlu Ditune-Up Sebelum Lakukan Perjalanan

ATURAN DI REST AREA

Ada pembatasan waktu istrirahat di jalan tol yang diberlakukan semala musim mudik lebaran.Dijelaskan oleh Direktur Utama Rest Area Km 57 Widie Wahyu PG, bahwa pembatasan dilakukan berdasarkan surat edaran Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).Adapun batasan waktu berada di rest area, maksimal selama 30 menit.

Editor : Octa Saputra

Baca Lainnya