"Penyegaran tampilan New Honda CB150R StreetFire merupakan upaya kami untuk terus memberikan nilai tambah bagi pecinta naked sport bike dimana konsumen menginginkan motor yang sporti, kaya dengan fitur modern, performa tinggi dan memberikan kegembiraan pada pengendara serta kemudahan dalam mengendalikan motor dengan kecepatan dan kelincahan di berbagai lintasan," ujar Direktur Marketing Pt Astra Honda Motor, Thomas Wijaya.
Harga New Honda CB150R StreetFire Special Edition saat ini jadi Rp 28,581 juta (OTR Jakarta) dan sedangkan New Honda CB150R StreetFire varian Standar dengan kelir Macho Black Rp 27,481 juta.
ALL ABOUT NEW HONDA CB150R STREETFIRE
New Honda CB150R Streetfire merupakan naked bike denganmesin 150cc.
Speknya kurang lebih, mesin 150cc, DOHC 4 katup, 6 kecepatan, berpendingin cairan (liquid-cooled).
Dengan pengetesan internal Honda, klaim konsumsi bahanbakar New Honda CB150R StreetFire mencapai 40,5 km/l.
Beberapa fitur kekinian disematkan pada New Honda CB150R StreetFire, seperti headlamp LED, panel meter digital, dll.
Penggunaan rangka teralis pada New Honda CB150R, emmbuatnyamiliki keseimbangan yang tinggi antara kekuatan dan kelenturan berkat pengaplikasian alumunium engine hanger.