Follow Us

Diklaim Banyak Kelebihan, Honda Blak-Blakan Soal Rangka eSAF Pada Skutik Honda Genio

Octa - Selasa, 10 September 2019 | 21:12
Ranka Honda Genio pakai teknologi enhanced Smart Architecture Frame (eSAF).
Honda

Ranka Honda Genio pakai teknologi enhanced Smart Architecture Frame (eSAF).

Otofemale.id - Rangka yang menggunakan teknologi enhanced Smart Architecture Frame (eSAF), jadi salah satu andalan skutik Honda Genio.

Dengan menggunakan rangka berteknologi eSAF, Honda Genio diklaim PT Astra Honda Motor lebih ringan, lincah dan nyaman saat dikendarai.

Lalu apaan sih sebenarnya sih rangka eSAF pada Honda Genio itu?

Baca Juga: Rayakan Hari Pelanggan Nasional, Ribuan Diler Honda Indonesia Beri Kejutan Layanan Khusus Pada Konsumen

Kepada Otofemale.id melalui rilis resmi, PT Astra Honda Motor tanpa ragu blak-blakan mengenai rangka eSAF pada Honda Genio.

Rangka eSAF pada Honda Genio menggunakan proses produksi mutakhir seperti proses press serta laser welding.

Strukturnya dikembangkan untuk meningkatkan stabilitas handling, sehingga sepeda motor mudah dikendarai, ringan, dan nyaman saat bermanuver.

Baca Juga: Awas Buat Pemilik Honda BeAT Anyar, Polisi Ungkap Ada Komplotan Maling Spesialis Incar Skutik Terlaris di Indonesia

Rangka eSAF ini bahkan mampu memberi pemanfaatan ruang yang semakin efisien terbukti dengan kapasitas luas bagasi yang mencapai 14 L dan kapasitas tangki bahan bakar 4,2 L dari Honda Genio.

GM Plant PT Astra Honda Motor Cikarang Dodi Sutriadi mengatakan proses produksi rangka baru eSAF pada Honda Genio didesain secara khusus untuk menghasilkan kuliatas rangka terbaik dengan bobot yang jauh lebih ringan agar dapat memberikan kemudahan bermanuver di jalan.

Baca Juga: Honda Dream Ride Project 2019, Bikin Tampang Mewah Skutik Honda PCX150 Jadi Sangar

Editor : Octa

Baca Lainnya

Latest