Follow Us

Seperti Ini Ketika Suzuki Jimny Langsung Diajak Main Tanah di Trek Offroad

Octa - Senin, 30 September 2019 | 20:59
Suzuki Jumny diajak main tanah di Sirkuit Pagedangan, BSD.
Suzuki

Suzuki Jumny diajak main tanah di Sirkuit Pagedangan, BSD.

"Tidak hanya mempunyai ikatan emosional yang erat dengan masyarakat Indonesia, Suzuki Jimny juga hadir untuk mengakomodir ekpektasi pelanggan dengan desain yang lebih eksklusif, berbagai fitur yang mendukung kebutuhan fungsional serta performa yang tangguh.

Sehingga membuat kami sangat bangga karena berhasil membawa produk yang diperebutkan pasar dunia ini dapat dinikmati oleh masyarakat Indonesia," tutup Donny Saputra.

ALL ABOUT SUZUKI JIMNY

Suzuki Jimny punya pilihan 5 warna single tone dan 3 dual tone.
octa saputra/Otofemale.id

Suzuki Jimny punya pilihan 5 warna single tone dan 3 dual tone.

Dengan segala inovasinya, Suzuki Jimny generasi 4 ini hadir lebih eksklusif dan tangguh, baik dari performa, fitur, maupun tampilan.

Suzuki Jimny generasi 4 hadir dengan mesin K15B berkapasitas 1.500cc.

Kemampuan off road Suzuki Jimny generasi 4 ditunjukkan dengan mode berkendara 2H, 4H dan 4L.

Baca Juga: Horor! Sampai Dalam Mobil Boy William Diikuti Mahluk Gaib, Roy Kiyoshi Gambarkan Sosoknya

Untuk memenuhi jiwa petualang pemiliknya, Jimny generasi keempat memiliki ground clearance

setinggi 210 mm dan radius putar 4,9 m sehingga memudahkan pengemudi saat harus bermanuver di area yang sulit ditempuh.

Fitur Hill Hold Control dan Hill Descent Control jadi fitur yang dijagokan untuk menaklukkan medan tanjakan juga turunan.

Terdapat juga 3 Points ELR Seatbelt yang mengencang secara otomatis dan menahan tubuh jika terjadi hentakan keras.

Editor : Octa

Baca Lainnya

Latest