Follow Us

Cuman Rp 500, Mulai Besok Tarif Tol Jakarta-Tangerang Golongan 1 Alami Penyesuaian

- Jumat, 01 November 2019 | 21:06
Ruas tol Jakarta-Tangerang alami kenaikan mulai 2 November 2019.
Tribunnews.com

Ruas tol Jakarta-Tangerang alami kenaikan mulai 2 November 2019.

Contoh untuk kendaraan Golongan III yang semula harus membayar Rp 12.000 kini hanya Rp 11.500.

Untuk kendaraan Golongan IV turun Rp 1.000 menjadi Rp 15.000.

Sementara untuk Golongan V peyusutannya sebesar 25 persen, yakni sebesar Rp 5.000 dari tarif yang ada saat ini.

Baca Juga: IIMS Surabaya Resmi Dibuka, Harga Tiketnya Dijamin Ramah di Kantong

"Kami tegaskan ini bukan kenaikan tarif tapi penyesuaian tarif.

Karena bukan hanya ada tarif naik saja, tapi juga ada yang turun, bahkan turunya jauh signifikan," kata Irra.

Selanjutnya juga dijelaskan bahwa sebenarnya pemenuhan SPM selalu dilakukan oleh operator, bukan hanya karena ada penyesuaian tarif tol saja namun memang sudah menjadi bagian dari kewajiban.

Penurunan tarif untuk Golongan III, IV, dan V dilakukan untuk memberikan efek manfaat ke masyarakat.

Hal ini mengingat ruas jalur Jakarta-Tanggerang menjadi tulang punggung untuk kendaraan logistik.

"Sehingga dengan adanya insentif tarif tadi bisa untuk pengembangan wilayah dan industri, termasuk juga properti dan manufaktur di sana," ucap Irra.Artikel ini sudha tayang di Kompas.com, judul : Berlaku Mulai 2 November, Ini Tarif Baru Tol Jakarta-Tangerang

Editor : Octa

Baca Lainnya

Latest