Follow Us

Sama Pentingnya Dengan Oli Mesin, Yuk Mari Kenalan Dengan Oli Gardan Untuk Skutik

Kartika Afriyani - Kamis, 11 Juni 2020 | 22:06
Oli gardan juga harus rutin diganti.
GridOto.com

Oli gardan juga harus rutin diganti.

Otofemale.id - Saat bawa skutik ke bengkel, ada kemungkinan ladies akan ditanya mengenai pergantian oli gardan.Nah lho, oli gardan apaan itu ya?

Baca Juga: Biar Nggak Ngantri, Bisa Loh Lakukan Perpanjangan SIM Via OnlinePada umumnya, motor matik membutuhkan dua jenis oli untuk melumasi mesin kendaraan ladies.Oli mesin itu gunanya sebagai pelumas agar komponen mesin minim gesekan, sehingga bisa bekerja secara maksimal.

Baca Juga: Ingat Lagi Fungsi Fitur Hazard yang Ada di di Skutik Honda PCX dan Yamaha NMAX, Jangan NorakJenis oli yang satu lagi adalah oli gardan yang berfungsi untuk melindungi kinerja komponen-komponen atau gear ratio pada sistem transmisi otomatis.Nggak usah dipikirin soal oli mesin, kali ini yuk kenalan dengan oli gardan.

Otofemale.id melansir GridOto.com, berikut adalah 4 fakta mengenai oli gardan pada motor matik.1. Waktu PenggantianSaran pabrikan, penggantian oli gardan sebenarnya lebih lama dibandingkan oli mesin.Bisa dikatakan, setiap tiga kali penggantian oli mesin baru dianjurkan melakukan penggantian oli gardan.

Baca Juga: Alas Kaki yang Tepat Saat Kendarai Motor, Pastinya Bukan Sandal"Kalau mengikuti rekomendasi dari Yamaha, oli gardan diganti tiap 9.000km sekali," ujar Saipul, Service Advisor Yamaha Deta Ciputat, Tangsel.Bandingkan dengan oli mesin yang dianjurkan diganti setiap 3.000-4.000km masa pemakaian.

Baca Juga: Isi Bensin Skutik Injeksi Disarankan Full Tank Tapi Jangan Sampai Luber Ya, Ada Bahaya Mengintai

2. Disarankan Penggantian Lebih CepatMeski pabrikan menentukan penggantian oli gardan tiap 9.000km, nyatanya banyak mekanik yang menyarankan melakukan penggantian lebih cepat.

Mereka menyarankan penggantian lebih cepat untuk mengurangi gejala-gejala yang mengganggu jika oli gardan sudah dipakai lama.Paling terasa ketika telat mengganti oli gardan adalah munculnya suara kasar di area gigi rasio.

Baca Juga: Jangan Pakai Baju Biru Saat Foto SIM, Daripada Disuruh Ganti Baju di Tempat"Saya sarankan sebaiknya ganti oli gardan tiap 5.000 km sekali, karena sudah muncul noise atau suara-suara dari gear ratio," tambah Saipul.3. Efek Tidak Pernah Mengganti Oli GardanJika ladies tidak pernah melakukan penggantian oli gardan, pada skutik tunggangan ladies akan memunculkan masalah.

Baca Juga: Ladies Ingat Selalu Protokol Kesehatan Saat Naik Ojol, Daripada Orderan DitolakMasalah yang muncul bisa fatal dan bisa sebabkan ladies harus keluar banyak uang untuk memperbaiki.

Seperti gigi rasio pada motor matic yang bisa rusak akibat oli gardan yang tidak pernah diganti.Dijelaskan Pardiman, Kepala Mekanik bengkel Takutic di Kebagusan, Jaksel, salah satu efeknya, yaitu timbul kerusakan pada gear ratio."Efeknya sudah pasti akan merusak gear ratio," jelas Pardiman.

Baca Juga: Nggak Mudik Tetap Asik, Ternyata Begini Toh Tahap Awal Cuci Jaket Riding Sendiri4. Warna Oli Tidak MenghitamFakta terakhir dari oli gardan, ladies jangan heran kalau oli gardan tidak menghitam seperti oli mesin.Meskipun menghitam, warnanya tidak segelap oli mesin yang sudah digunakan.Itu karena oli gardan hanya bertugas memberikan pelumasan pada gigi rasio di motor matic.

Berbeda dengan oli mesin yang bertugas di area mesin tempat terjadinya pembakaran.Hal itu membuatnya lebih mudah berubah warna akibat panas ataupun sisa pembakaran.

Artikel ini sudah tayang di Gridoto.com, judul : 5 Fakta Menarik Tentang Penggantian Oli Gardan di Motor Matic

Editor : Octa

Baca Lainnya

Latest