Follow Us

Bagaimana Ini! Warga Padang Ada yang Ogah Pakai Masker Saat Berkendara, Katanya Nggak Ada Guna

Kartika Afriyani - Kamis, 25 Juni 2020 | 22:59
Pakai masker (ilustrasi) jadi protokol kesehatan yang wajib dilakukan saat ini.
dubai92.com

Pakai masker (ilustrasi) jadi protokol kesehatan yang wajib dilakukan saat ini.

Otofemale.id - Memasuki masa new normal, beberapa daerah di Indonesia masih melakukan razia protokol kesehatan berkendara.Hal itu dilakukan guna untuk mencegah penyebaran virus Corona yang lebih lanjut, seperti yang dilakukan oleh Dinas Perhubungan Kota Padang, Sumbar.

Baca Juga: Masyarakat Banyak yang Ndablek, Stop Lagi Deh CFD Sudirman-ThamrinNamun sayangnya, menurut Kepala Dinas Perhubungan Kota Padang Dian Fakhri, banyak warga yang mulai bandel dengan protokol kesehatan yang ada.Salah satunya, mereka mulai malas memakai masker selama pemberlakuan masa new normal atau normal baru ini.

Baca Juga: Berburu Mobkas, Ini Alasan Kenapa Lebih Disarankan Mobil dari Pabrikan Jepang"Bahkan ada yang melawan ketika petugas menyuruh menggunakan masker.Mereka katakan tidak ada gunanya menggunakan masker," ujar Dian Fakhri.

Tak urung, hal itu mengejutkan petugas di lapangan.Dian Fikhri mengimbau masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan agar tidak terjadi penyebaran virus corona yang lebih besar.

Baca Juga: Gubernur Khofifah Bikin Program, Bebas Denda dan Diskon Pajak Kendaraan di Jatim"Memang sekarang kenormalan baru, bukan berarti seperti semula bebas.Kita lihat sekarang Kota Padang masih di zona merah.Jika sampai terjadi gelombang kedua akan lebih gawat lagi," sebutnya.Dengan masih banyaknya masyarakat yang belum menjalankan protokol kesehatan, pihak Dinas Perhubungan akan terus melakukan razia.

Editor : Octa

Baca Lainnya

Latest