Follow Us

Intip Yuk MPV Premium Lexus LM350, Bikin Toyota Alphard Kelihatan Murah

Kartika Afriyani - Jumat, 26 Juni 2020 | 23:21
Lexus LM350
lexusid

Lexus LM350

Otofemale.id - Lexus Indonesia akhirnya telah resmi memasarkan secara luas MPV Premium Lexus LM350 sebagai tandingannya Toyota Alphard.Meskipun Lexus LM350 dengan Toyota Alphard sama-sama MPV mewah dengan platform yang sama, namun Lexus mengklaim bahwa mobilnya berada di kasta lebih tinggi.

Baca Juga: Siap Budget Rp 100 Jutaan, Bisa Pilih Sekenan Hatchback Honda Jazz, Suzuki Swift dan Toyota Yaris MasihDan itu terbukti dengan perbandingan harga keduanya yang cukup tinggi sehingga membuat Toyota Alphard terkesan murah.MPV Premium Lexus LM350 dengan tipe berkapasitas 7 penumpang dijual seharga Rp 2,390 miliar, sedangkan untuk tipe 4 penumpang harganya Rp 3,035 miliar.

Baca Juga: Mobil Kecil Harga Nggak Sampai Rp 150 Juta, Siapa Paling Gampang Diajak ParkirLalu ada Toyota Alphard degan kapasitas 7 penumpang yang dijual mulai dari Rp 1,025 M hingga Rp 1,936 M.MPV Premium Lexus LM350 juga memiliki model yang elegan serta menawarkan kemewahan, dan hal tersebutlah yang menjadi daya tariknya sendiri.

Otofemale.id melansir Kompas.com, berikut sekelumit tentang MPV Premium Lexus LM350.1. Grill dan LampuLexus menyematkan spindle grill yang mewakili karakternya pada LM 350.

Baca Juga: Diganjar Sebagai Best Medium Van di Otomotif Awards 2020, Ini Fakta Terkini All Nissan SerenaDi mana mereka mengadopsi dari tampilan LS 500, yang punya bentuk runcing dengan aksen krom.Tidak ketinggalan, Lexus menggunakan tiga buah proyektor LED masing-masing di lampu depannya dan dilengkapi dengan DRL.

Baca Juga: Kurang Angin Bisa Picu Ban Mobil Pecah, Segini Loh Standarnya Honda BrioSementara itu, pada bagian belakang Lexus memberikan sentuhan lampu limitless LED khas Lexus LF-1.2. Suspensi terbaik di kelas MPVLexus LM mengadopsi Swing Valve Shock Absorbers yang merupakan teknologi pertama di dunia dengan ultra low velocity valve.

Teknologi ini bisa memastikan kekuatan redaman yang tepat diberikan ketika ada gerakan sekecil apapun dialami di roda dan suspensi mobil.3. Sekat PartisiLexus mengaplikasikan teknologi double layer anti-noise glass di seluruh kacanya, serta kaca partisi pemisah antara pengemudi dan penumpang di belakang.Teknologi ini akan meredam suara lebih maksimal, dan membuat penumpang memiliki privasi lebih sebab suara tidak akan terdengar kabin depan, begitu pun sebaliknya.

Baca Juga: Tambah Ilmu Urusan Pilih Bahan Bakar yang Pas Buat Mobil, Ladies Wajib Tongkrongin #Ngovi Gridoto.com4. Sistem InfotainmentPada baris kedua, Lexus menghadirkan layar berukuran 26 inci, 19 speaker, dan sudah terdapat beragam fitur konektivitas termasuk Apple Carplay dan Android Auto.Tidak hanya itu, penumpang juga bisa mengatur temperatur AC, sunroof, melalui touch control panel yang terdapat di antara dua kursi belakang.5. Teknologi Adaptipedic pada kursi penumpang"Hal yang istimewah terdapat pada seat atau jok, di mana seat tersebut dibuat oleh seat desainer khusus yang kenyamanannya setara dengan spring bed kelas super mahal.Maka dari itu teknologi Adaptic disematkan pada LM ini, kalau anda sudah duduk di Lexus LM ini, akan terasa perbedaannya saat duduk di seat lain," ujar General Manager Lexus Indonesia, Adrian Tirtadjadja.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com, judul : Deretan Fitur Mewah Mobil Sultan, Lexus LM 350 si Kembaran Alphard

Editor : Octa

Baca Lainnya

Latest