Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Mobil Toyota Full Listrik Mulai dari Bali, Pakainya Brand Lexus

Octa Saputra - Kamis, 19 November 2020 | 17:11
Mobil listrik Toyota
Toyota

Mobil listrik Toyota

Memuluskan laju BEV di Indonesia, Toyota bekerjasama dengan ITDC Nusa Dua untuk mempersiapkan dan membangun konsep EV Ecotourism di kawasan Nusa Dua Bali.

Melalui kerjasama ini, Toyota akan menyediakan layanan mobilitas yang terintegrasi bagi semua masyarakat dan turis yang ingin mencoba menggunakan kendaraan BEV di Bali.

Baca Juga: SPBU Pertamina di 3 Wilayah Ini Nggak Jualan Premium dan Pertalite Lagi, Start 1 Januari 2021

Harapannya agar masyarakat dapat mencoba dan semakin terbiasa menggunakan kendaraan berbasis teknologi BEV serta dapat semakin mendukung daya tarik pariwisata di Bali dan Indonesia secara keseluruhan.

Pendekatan yang sama juga digunakan dengan menyediakan teknologi PHEV untuk kendaraan Fleet Taxi, dimana harapannya semakin banyak lagi orang yang dapat merasakan pengalaman dengan kendaraan elektrifikasi.

"Dengan berbagai pendekatan yang berbeda ini dan dengan tujuan untuk makin melengkapi pilihan kendaraan elektrifikasi, kami percaya bahwa setiap lapisan masyarakat dapat memiliki kesempatan untuk merasakan dan menggunakan kendaraan elektrifikasi ini dapat dilakukan secara optimal baik melalui kepemilikan, experience dengan kendaraan umum seperti di PHEV, maupun mencoba di Ecotourism yang kami saat ini sedang kami siapkan di Bali," kata Marketing Director PT Toyota-Astra Motor, Anton Jimmi Suwandy.(*)

Editor : Otofemale

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x