Follow Us

Sah Jadi Kapolri Baru Gantikan Jenderal Idham Azis, Komjen Pol Listyo Sigit Cuman Punya 1 Mobil

Octa - Rabu, 27 Januari 2021 | 21:30
Listyo Sigit Prabowo dilantik jadi Kapolri baru di Istana Negara, Jakarta, Rabu (27/1/2021).
Tribunnews.com

Listyo Sigit Prabowo dilantik jadi Kapolri baru di Istana Negara, Jakarta, Rabu (27/1/2021).

Otofemale.ID - Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo sah jadi Kapolri baru, gantikan Jenderal Idham Azis.

Hari ini, Rabu (27/1/2021) Komjen Pol Listyo Sigit dilantik sebagai Kapolri oleh Presiden Jokowi.

Berdasarkan dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), Kapolri yang baru ini memiliki kekayaan sebesar Rp 8.314.735.000.

Baca Juga: Motoran Pakai Vespa Rp 130 Juta, Ussy Sulistiawati Ungkap Masa Lalu yang Jarang Orang Tahu

LHKPN tersebut disampaikan Sigit pada 11 Desember 2020 saat ia menduduki jabatan Kepala Badan Reserse Kriminal Polri.

Dari harta yang milyaran rupiah itu, isi garasi Komjen Pol Listyo Sigit hanya ada 1 mobil saja yang dilaporkan.

Kapolri yang pernah jadi ajudan Presiden Jokowi itu tercatat hanya memiliki satu unit mobil berjenis SUV.

Toyota Fortuner tahun 2018 senilai Rp 320 juta yang jadi satu-satunya isi garasi dicatatkan LHKPN.

PROGRAM KAPOLRI BARUTilang elektronik bakal digencarkan oleh Kapolri baru.Seperti diketahui, Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo bakal penjabat sebagai Kapolri.

Baca Juga: Berlaku Aturan Baru Keluar Masuk Jawa-Bali Selama PPKM, Buat yang Naik Mobil Pribadi NihKomjen Pol Listyo Sigit menggantikan posisi Kapolri yang saat ini dijabat Jenderal Idham Azis.Dalam uji kepatutan dan kelayakan calon Kapolri di ruangan Komisi III DPR beberapa waktu lalu, Komjen Pol. Listyo Sigit colek-colek soal tilang elektronik.Dikatakan oleh mantan ajudan Presiden Jokowi itu bahwa akan mengedepankan penegakan hukum berbasis elektronik.

Baca Juga: Suzuki Gelar Sevis Gratis, Kuy Korban Banjir Kalsel Merapat

"Khusus di bidang lalu lintas, penindakan pelanggaran lalu lintas secara bertahap akan mengedepankan mekanisme penegakan hukum berbasis elektronik atau biasa disebut e-TLE," tegasnya.(*)

Editor : Octa

Baca Lainnya

Latest