Otofemale.ID - No debat, secara berkala mobil harus lakukan spooring balancing.
Pasti sudah tahu kan, kalau spooring dan balancing itu urusannya dengan ban mobil.
Baca Juga: Toyota Raize Belum Resmi Rilis, Tapi Auto2000 Sudah Buka Pesanan
Oh ya, spooring dan balancing itu 2 hal yang berbeda meski urusannya dengan ban mobil.
Spooring adalah alignment atau proses pada mobil untuk meluruskan kembali kedudukan empat roda mobil seperti awal, sesuai dengan settingan pabrik.
Baca Juga: Setir Terasa Bergetar Saat Mobil Berjalan, Awas! Tanda Ada Masalah
Biasanya dua roda depanlah yang akan diluruskan dan diatur agar kembali seperti sedia kala.
Sedangkan balancing adalah penyesuaian atau upaya menjaga keseimbang pada titik atas bawah atau kiri kanan roda dengan cara menambahkan timah pada bagian yang kurang.
Kebanyakan balancing dilakukan setelah penggantian ban atau velg, dan jika kilometernya sudah mencapai batas untuk balancing.
Melakukan spooring dan balancing secara rutin, akan membuat berkendara jadi lebih aman dan nyaman.
Kok gitu sih? Baca deh tanda-tanda mobil saatnya spooring dan balancing.