Otofemale.ID - Dengan dalih terlalu lebar, spion standar pabrik motor matik banyak yang diganti.
Pastinya penggantian dilakukan oleh si empunya motor.
Spion yang dipasang sebagai pengganti bawaan pabrik, biasanya dipilih berdasarkan desain dan harga.
Dianggap lebih keren (meski lebih mahal)dari bawaan pabrik, spion aftermarket yang dipasang di motor.
Padahal kalau tahu kenapa desain spion motor matik bawaan pabrik lebih lebar dari panjang setang, bisa nyesel.
Buang-buang duit buat beli spion aftermaret, tapi fungsinya ya standar saja (buat lihat ke belakang).
Disampaikan Agus Sani, Head of Safety Riding Promotion Wahana Makmur Sejati, desain lebar spion motor bawaan pabrik tujuannya agar pengendara bisa melihat jarak pandang samping dan belakang yang lebih luas.
Hasilnya bagian blind spot di motor bisa dikurangi
Tujuan lainnya spion motor mtik standar pabrik dibuat sejajar atau lebar dari ukuran setang, sebagai patokan.
"Supaya spion bisa dijadikan sebagai patokan pada saat pengendara motor ingin menyalip kendaraan yang ingin dilewati agar tidak terpentok," kantanya.
Karena berfungsi sebagai batas aman dimensi motor, jika spion sampai menyenggol objek lain berarti objek tersebut sudah sangat dekat dengan bagian setang motor.Kalau sudah begini maka bisa diartikan motor bakal sulit masuk atau melewati objek yang ingin dilalui saat berkendara.
Secara tidak langsung spion yang lebar ini juga melindungi setang terbentur yang bisa bikin motor kehilangan keseimbangan dan berisiko celaka.(*)Artikel ini sudah tayang di Otomania.com - Spion Motor Bawaan Pabrik Lebih Lebar Dari Setang, Ternyata Ini Fungsinya