Otofemale.ID - Sempat viral tentang kabar Suzuki mundur dari gelaran balap MotoGP.
Hari ini, Kamis (12/5/2022), Suzuki secara resmi umumkan mundur.
Dilansir dari situs Suzuki-racing.com, Suzuki melakukan diskusi dengan Dorna selaku penyelenggara MotoGP terkait keputusan mereka.
Adapun alasan pengunduran diri Suzuki dari MotoGP, bukan hanya soal situasi ekonomi saat ini.
Tapi juga ada kaitannya dengan pengembangan teknologi masa depan.
Dalam pengumuman resminya Suzuki juga mengucapkan terima kasih kepada tim Ecstar Suzuki dan juga fans yang telah mendukung selama ini.
TANGGAPAN DORNA
Kabar mundurnya Suzuki dari MotoGP, muncul di sela-sela tes tengah musim di Sirkuit Jerez, Spanyol, Senin (3/5/2022).Padahal Suzuki telah meneken kontrak selama lima tahun pada 2021 lalu.Itu artinya, Suzuki akan terus balap sampai di MotoGP 2026 nanti.
Baca Juga: Motor Matic Kelar Digeber Perjalanan Jauh Mudik Lebaran, Yuk Dirawat Yuk
Meski belum ada keterangan resmi, namun kabar akan hengkangnya Suzuki dari MotoGP ditanggapi Dorna Sport sebagai penyelenggara.Dorna mengingatkan Suzuki jangan mengambil keputusan sepihak sebab kontraknya baru habis pada 2026.Ditegaskan bahwa Suzuki telah menandatangani kontrak untuk tetap di MotoGP hingga 5 tahun mendatang."Menyusul rumor terbaru Suzuki meninggalkan MotoGP pada akhir 2022, Dorna Sports secara resmi menghubungi pabrikan untuk mengingatkan mereka bahwa kondisi kontrak merekauntuk balapan di MotoGP tidak memungkinkan mereka mengambil keputusan ini secara sepihak," tulis Dorna mengutip Crash.net, Rabu (4/5/2022).Namun, Dorna juga tidak menutup jalan sepihak. Semua hal bisa dirundingkan dan jika Suzuki memutuskan untuk pergi usai musim 2022, maka Dorna akan mencari jalan keluar(*)