Follow Us

Aplikasi Maps Jadi Andelan, Suzuki Ertiga Berakhir di Tengah Hutan

Octa Saputra - Selasa, 31 Mei 2022 | 16:05
Suzuki Ertiga nyasar di tengah hutan
Istimewa/TribunMadura.com

Suzuki Ertiga nyasar di tengah hutan

Otofemale.ID - Jaman sudah canggih, kemana-mana bisa dimudahkan dengan menggunakan aplikasi maps.

Tidak seperti dulu yang mengharuskan pengemudi mobil bertanya di jalan, saat hendak menuju lokasi yang belum diketahui.

Namun sayangnya, ada saja kejadian 'aneh' yang ditimbulkan akibat ngandelin aplikasi maps.

Seperti kejadian yang dialami pengemudi mobil keluarga Suzuki Ertiga.

Gegara ngandelin aplikasi maps, Suzuki Ertiga bisa terjebak di tengah hutan.

Video Suzuki Ertiga terjebak ditengah hutan gegara aplikasi maps, kemudian viral di medsos.Dari akun Facebook Dwi Cahyo Gunawan di grup KOMUNITAS SUZUKI ERTIGA, terlihat kalau Ertiga berkelir hitam tersebut terperosok di jurang yang ada di sisi kirinya.

Yang bikin geleng kepala, Suzuki Ertiga bisa melewati jalanan tanah yang sempit.

Dan bahkan dalam video tersebut, dijelaskan kalau jalur yang dilewati Suzuki Ertiga itu seharusnya hanya bisa dilalui oleh kendaraan off-road.

Adapun lokasi kejadiannya di perbatasan Hutan Mojorayung dan Hutan Termulus, Kecamatan Wungu, Kabupaten Madiun, Jawa Timur.

Baca Juga: Mobil Baru Daihatsu Siap Dirilis, Wujud Diduga Sirion Sudah Nongol di Depok

Mobil bernopol S 1587 XH itu, berangkat dari Mojokerto hendak menuju ke Desa Bantengan, Madiun, pada Minggu (29/05/2022).

Kapolsek Wungu, AKP Agung Darmawan, dikutip dari Tribunmadura.com ungkapkan, jalur yang ditempuh Suzuki Ertiga itu memang bisa sampai ke lokasi tujuan.

hanya saja, jalur tersebut tidak bisa ditembus denganmenggunakan mobil(*)

Source : Tribunmadura.com

Editor : Octa Saputra

Baca Lainnya

Latest