Otofemale.ID - Ada 2 produk mobil baru Suzuki yang akan dirilis di pameran otomotif GIIAS 2022.
Gambar siluet dari kedua mobil baru Suzuki yang akan dirilis di pameran otomotif GIIAS 2022 itu, sudah nongol di sosial media mereka.
Dari gambar siluet itu juga, nampak kalau 2 mobil baru Suzuki modelnya compact dan hatchback.
Untuk yang mobil baru Suzuki yang model compact, patut diduga itu Suzuki S-Preso.
Dan kalau yang desainnya hatchback, kira-kiranya sih Suzuki Baleno.
BTW di pameran otomotif GIIAS 2022 nanti, booth Suzuki ada di Hall 6.
Untuk diketahui, bahwa pameran otomotif GIIAS 2022 akan berlangsung 11-21 Agustus 2022.
Dengan harga tiket masuk reguler Rp50 ribu untuk weekdays dan Rp100 ribu pada weekend, bisa dibeli untuk kunjungan hari Sabtu dan seterusnya.
Kalau mau datang ke GIIAS 2022 pada hari pertama pelaksanaan atau Kamis (11/8/2022), panitia juga sediakan tiket masuk.
Baca Juga: Tips Harian Mobil Matic, Cara Beli Tiket Masuk Pameran Otomotif GIIAS 2022
Namun dengan harga yang pastinya berbeda dengan tiket GIIAS 2022 yang reguler.
Untuk harga tiket VIP Day, yakni pada hari Kamis Rp200 ribu.
Juga ada, tiket dengan harga spesial yang berlaku di GIIAS 2022.
Harga tiket spesesial Rp77 ribu, berlaku pada saat Hari Kemerdekaan 17 Agustus 2022(*)