Baru Awal Tahun Babi Tanah, Dua Pabrikan Mobil Hentikan Jualannya

Senin, 04 Februari 2019 | 11:00
octa saputra/Otofemale.id

Pameran mobil GIIAS 2018

Otofemale.id - Dua pabrikan mobil, menghentikan jualannya di awal tahun babi tanah (2019).

Otofemale.id melansir dari GridOto.com, pabrikan mobil KIA terpaksa menempuh jalan sementara nggak jualan khusus di Jakarta.

Baca Juga : Ada Mitsubishi Xpander Ultimate Special Edition, Ini Faktanya

Sedangkan dikutip Otofemale.ID dari Kontan.co.id, produsen mobil asal Malaysia juga melakukan hal yang sama seperti KIA.

Namun wilayahya lebih luas, Proton sudah tidak layani jualan di Indonesia.

Kompas.com

KIA hentikan sementara jualan di Jakarta

KIA cari mitra baru

Ridjal Mulyadi, General Manager PT KIA Motor Indonesia, ungkapkan penghentian sementara yang ditempuh KIA.

Menurutnya apa yang jadi keputusan merupakan langkah yang diambil oleh dealer Kia untuk wilayah Jakarta, yakni Kia Mobil Dinamika, karena alasan tertentu.

Baca Juga : Korban Teror Kain Api Semarang, Pemilik Mobil Bisa Klaim Asuransi?

Lalu, bagaimana nasib konsumen yang ingin membeli mobil KIA di Jakarta?

Menurut Ridjal, konsumen yang berdomisili di Jakarta tetap bisa membeli mobil Kia lewat kantor KIA Motor Indonesia.

"Bisa lewat kami (Kia Motor Indonesia), caranya bisa hubungi atau datang langsung ke kantor kami," ucap Ridjal Mulyadi (2/1/2019).

Kompas.com

After sales KIA bisa melalui PT KIA Mobil Indonesia

Atau, konsumen juga bisa menuju ke dealer terdekat dari Jakarta, yakni di Cikarang.

Dijelaskan juga bahwa pihaknya akan segera mencari mitra baru, untuk menjual brand KIA di Jakarta.

Baca Juga : 4 Tips Aman Berkendara Saat Hujan, Dijamin Anti Tergelincir dan Celaka

"Iya, tentunya kami akan segera cari mitra baru.

Tapi saat ini masih belum ada update terbaru soal ini," ucap Ridjal Mulyadi.

Kompas.com

Proton mulai 2019 sudah nggak jualan lagi di Indonesia

Proton menunggu pabrik di Kuala Lumpur

Meski putuskan berhenti jualan di Indonesia, namun untuk pelayanan servis masih dibuka di wilayah Jakarta dan sekitarnya.

Direktur PT Dharma Putra Sentosa, Andrea Dharmawan, diler Proton Edar Jabodetabek menjelaskan, tahun ini belum ada model baru yang akan dijual.

Padahal 2017 lalu, Proton sempat menyatakan akan meluncurkan dua produk terbar yakni Saga dan Persona.

Sayangnya rencana itu sampai saat ini tidak terlaksana.

Tribunnews.com

Proton Iriz produk hatchback pabrikan Malaysia

"Karena menunggu produk planning dari pabrik di Kuala Lumpur.

Mungkin pada 2020 produk baru bisa realisasi meluncur di Indonesia," kata Andrea yang dilansir Otofemale.id dari Kontan.co.id.

Sayangnya tak dibeberkan produk apa yang akan diproduksi dan diimpor ke Indonesia.

Sejak Juni 2018, kantor dan diler Proton berpindah dari Gandaria Jakarta Selatan menjadi di Meruya Ilir, Jakarta Barat.

Lokasi tersebut berada dilokasi yang sama dengan Used Car Centre dan auction center milik induk perusahaan, DPS. Sehingga di area tersebut layanan service dan after sales masih bisa dilaksanakan.

"Total ada 150 unit per bulan untuk layanan servis Proton di area itu," katanya.(*)

Editor : Octa

Sumber : GridOto.com, Kontan.co.id

Baca Lainnya