Ganjil Genap di Bogor Ada 13 Titik Pos Penyekatan, di Sini Lokasinya

Kamis, 18 Februari 2021 | 14:34
Antaranews.com

Ilustrasi. Ganjil genap Kota bogor resmi diperpanjang, waspada sebaran titik penyekatannya.

Otofemale.ID - Bogor kembali laksanakan aturan ganjil genap selama weekend.

Dalam menunjang pelaksaaan ganjil genap kali ini, ada 13 posko penyekatan di Bogor.

Adapun lokasi dari posko penyekatan selama Bogor laksanakan aturan ganjil genap adalah sebagai berikut :

Baca Juga: Ganjil Genap di Bogor Lanjut, Pastikan Paham Ada Aturan Barunya

- Pos Sekat Pomad

- Pos Sekat GT Bogor

- Pos Sekat Simpang Ciawi

- Pos Sekat Gunung Batu

- Pos Sekat Yasmin

Baca Juga: 10 Polda di Indonesia Siap Rilis Tilang Elektronik, Ini Daftarnya

- Pos Sekat Bubulak

- Pos Sekat Simpang Bantar Jati

- Pos Sekat Simpang Jalak Harupat

- Pos Sekat Simpang Tugu Kujang

- Pos Sekat Simpang Ekalokasari

- Pos Sekat Irama Nusantara

- Pos Sekat RSUD Kota Bogor

- Pos Sekat Air Mancur

Baca Juga: Emak-Emak Wajib Waspada, Suami di Solo Ini Beli Motor Bebek Harganya Bikin Melotot

Pada ganjil genap kali ini juga, terdapat beberapa perubahan.

Diantaranya adalah dilaksanakan pada weekend dan hari libur nasional.

Ubahan lainnya adalah soal pelaksanaan dari ganjil genap itu sendiri.

Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto menyampaiakan terkait hal yang baru di aturan tersebut.

"Kami menyepakati ganjil genap akan dilanjutkan setiap Sabtu, Minggu dan hari libur nasional.Tetapi dibatasi jam pemberlakuannya dari jam 09.00 WIB - 18.00 WIB," ungkap Bima Arya Sugiarto dilansir dari Kompas.com, Selasa (16/2/2021).

Baca Juga: Tanda Aki Motor Matik Injeksi Mulai Soak, Siap-Siap Ganti BaruAYU TING TING PUTAR BALIK

Penerapan aturan ganjil genap di Bogor beberapa waktu lalu, ternyata sempat tidak diketahui pedangdut Ayu Ting Ting.Akibatnya, penyanyi asal Depok yang waktu itu kendarai Mini Cooper terjaring razia.

Kronologinya, keluar dari pintu tol mobil Mini Cooper kuning bernomor polisi B 2409 SOJ yang dikendarai Ayu Ting Ting terpaksa diberhentikan oleh petugas karena tidak sesuai dengan aturan ganjil genap.Kepada petugas seperti dikutip dari Kompas.com, Ayu mengaku tidak mengetahui adanya aturan ganjil genap di Kota Bogor.

Baca Juga: Tragis! Ngebut Pakai Motor Sport Bocah 15 Tahun Meregang Nyawa Tabrak Avanza, Anak Wakil Bupati?Dengan sikap kooperatif, Ayu kemudian memutar balik kendaraannya."Saya enggak tahu Pak kalau ada ganjil genap, maaf ya, Pak,” singkat Ayu, kepada petugas yang berjaga.Sementara, salah satu petugas di lokasi itu, Hera Agus mengatakan, awalnya ia tidak mengetahui mobil yang diberhentikannya itu dikendarai oleh Ayu Ting Ting.Kata Agus, mobil yang dikemudikan Ayu melaju dari arah Jakarta menuju Kota Bogor.

Saat tiba di Pos Sekat Baranangsiang, mobil Ayu Ting Ting diberhentikan petugas di antara antrean kendaraan lainnya."Awalnya saya tidak tahu jika di mobil itu dikemudikan Ayu Ting Ting.Tahunya pas buka kaca mobil," kata Agus."Dia cuma bilang, tidak tahu kalau di Kota Bogor ada ganjil genap.Setelah bilang itu, dia langsung putar arah. Begitu aja," sambungnya.(*)

Editor : Octa

Baca Lainnya