Motor Matik Belum Uji Emisi, Ini Daftar 11 Lokasi di Jakarta

Senin, 24 Mei 2021 | 11:25
Dok Yamaha

Uji Emisi motor matik Yamaha

Otofemale.ID - Pulang mudik lebaran, ada kabar buat warga Jakarta yang motor matiknya belum uji emisi.

Ada 11 lokasi uji emisi untuk motor matik yang bisa didatangi di Jakarta.

Baca Juga: Motor Matik Injeksi Indikator Engine Check Nyala, Panik Nggak...Panik Nggak!

Kabar 11 lokasi uji emisi buat motor matik, diumumkan Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta via akun medsos @dinaslhdki.

Berikut ini titik lokasi uji emisi motor matik di Jakarta :

Jakarta Utara

- Indobuana Autoraya Sunter (Suzuki Sunter) Jalan Danau Sunter Selatan, Blok O/III - Toko Asco Motor Jalan Pegangsaan Dua No. 99A, RT.5/RW.2

Baca Juga: Bayar Pajak Kendaraan Bakal Bisa Via Online, Milenial Kan...Bund! Jakarta Timur

- PT Tritola Sakti Utama Motor Jalan Matraman Raya Nomor 63 Pal Meriam - PT Astra Internasional Honda Dewi Sartika Jalan Dewi Sartika Nomor 255 Cawang

- Yamaha Pelita Motor Jalan Jenderal Pol RS Sukamto Nomor 1A, Malaka Jaya - CV Farama Consultant Jalan Pahlawan Revolusi Nomor 7 RT 004 RW 005 - Indobuana Autoraya Sunter (Suzuki Duren Sawit) Jalan Kolonel Sugiono Nomor 20 Duren Sawit - Mekar Karya Pratama Yamaha Jalan Rc Veteran Nomor 162 Bintaro, Pesanggrahan

Baca Juga: CVT Motor Matik Cepat Rusak, Kalau Sering Lakukan Ini BersamaanJakarta Barat

- PT Surganya Motor Indonesia Jalan Perjuangan Panjang Nomor 35 RT 001 RW 002 Kelurahan Kelapa Dua Jakarta Pusat

- PT Wahana Ritelindo Jalan Gunung Sahari RAya Nomor 32 - Kios Uji emisi Auto Bless Motor Letjen Suprapto Kavling Nomor 1 Kelurahan Sumur Batu

Baca Juga: Beli Motor Matik Bekas, Siap-siap Cek Bagian Ini Biar Aman SentosaTAMBAH 3 LOKASI PARKIRSudah banyak diberitakan, ada 3 lokasi parkir yang bertarif maksimal bagi mobil pribadi yang belum lakukan uji emisi.

Oh ya, tarif parkir maksimal itu juga berlaku bagi mobil pribadi yang uji emisinya dinyatakan belum lolos.Adapun lokasi parkir bertarif maksimal itu ada di Parkir IRTI Monas, Jakarta Pusat, Parkir Samsat Daan Mogot, Jakarta Barat dan kawasan Blok M, Jakarta Selatan yang dikelola UPT Parkir Dinas Perhubungan DKI Jakarta.Dalam waktu dekat ini, bakal tambah 3 lagi lokasi parkir bertarif maksimal bagi kendaraan yang belum lolos uji emisi.Adapun lokasi di Pasar kawasan Mayestik, Plaza Intercon Kebon Jeruk, serta Park and Ride Kalideres(*)

Editor : Octa

Baca Lainnya