Indikator Bensin Toyota Rush Ada Tanda Panah ke Kanan, Apa Ya Artinya?

Selasa, 13 Juli 2021 | 12:27
Dwi Wahyu R./GridOto.com

Indikator bensin Toyota Rush baru

Otofemale.ID - Pengguna Toyota Rush model baru, pasti tahu letak indikator bensin.

Yess bener banget, indikator bensin Toyota Rush baru yang modelnya sudah digital adanya di layar MID.

Posisi layar MID-nya ada di tengah-tengah antara Speedometer dan RPM Meter.

Baca Juga: Melaju di Jalur Kanan Jalan Tol, Ada Batas Kecepatan Maksimalnya Gaes?

Nah di indikator bensin Toyota Rush itu, ada segitiga yang mengarah ke kanan.

Segitiga itu sendiri. posisinya ada di sebelah kanan gambar dispenser SPBU.

Tahu nggak apa maksud dari gambar segitiga itu?

Dengan gambar segitiga itu, bisa diketahui letak lubang pengisian bensin.

Hal itu seperti dikatakan Dealer Technical Support Dept. Head PT Toyota Astra Motor (TAM), Didi Ahadi.

"Dengan hanya melihat simbol tersebut pada panel indikator, pengemudi tidak perlu lagi melihat spion atau bahkan sampai turun dari kendaraan untuk memastikan posisinya," kata Didi Ahadi dilansir dari Kompas.com.

Baca Juga: Nopol Mobil Ada 3 Huruf di Belakang, Ini Loh Arti Sebenarnya

Cara baca dari segitiga itu adalah dengan memperhatikan arah yang dituju.

Kalau gambar segitiganya mengarak ke kanan seperti Toyota Rush, maka lubang bensin ada di kanan.

FUNGSI LAMPU HAZARD

Masih saja ada pengemudi mobil yang menyalakan lampu hazard saat hujan lebat.

Padahal fungsi lampu hazard sebagai penanda adanya kondisi darurat dan jadi peringatan pengguna jalan lain untuk berhati-hati.

Baca Juga: Mobil SUV Honda HR-V Punya Fitur Hill Start Assist, Apaan Tuh Gues?Kondisi darurat yang dimaksud contohnya seperti mobil alami mogok, sedang mengganti ban di tepi jalan dan alami kecelakaan.Menyalakan lampu hazard dalam kondisi darurat, aturannya tertera di UU No. 22 Tahun 2009 tentang LLAJ, Pasal 121 ayat 1.Bunyinya "Setiap pengemudi kendaraan bermotor wajib memasang segitiga pengaman, lampu isyarat peringatan bahaya, atau isyarat lain pada saat berhenti atau parkir dalam keadaan darurat di jalan"(*)

Tag

Editor : Octa

Sumber Kompas.com