Follow Us

Kampanyekan Millinieal Road Safety Festival, Polwan Lakukan Hal Ini

Octa - Senin, 04 Februari 2019 | 12:34
Polwan sedang kampanyekan Millinieal Road Safety Festival
@TMCpoldametro

Polwan sedang kampanyekan Millinieal Road Safety Festival

Otofemale.id - Saat ini, polisi sedang mengkampanyekan program Millinieal Road Safety Festival.

Program yang mensasar kaum milenial ini, berdasarkan adanya peningkatan korban kecelakaan pada mereka yang masuk generasi tersebut (lahir 1980-2000).

Baca Juga : Komunitas Triangel Indonesia, Slogannya Nggak Cewek Banget Deh

"Jumlah (korban kecelakaan) sebagian besar 55 persen adalah dari kaum milenial sehingga target kita kaum milenial agar mereka jangan jadi korban selanjutnya," kata Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Yusuf.

Selain jadi korban, kaum milenial juga terindikasi banyak yang melanggar lalu lintas.

Pelanggaran yang paling sering dilakukan adalah tidak memiliki surat ijin mengemudi (SIM).

Program 'Millinieal Road Safety Festival' dilaksanakan mulai 2 Februari sampai 31 Maret 2019.

Ipda Maria Ulfa kancingkan helm pemotor, kampanyekan Millinieal Road Safety Festival
@TMCpoldametro

Ipda Maria Ulfa kancingkan helm pemotor, kampanyekan Millinieal Road Safety Festival

Aksi kancingkan helm

Berbagai cara dilakukan polisi, dalam mengkampanyekan Millinieal Road Safety Festival.

Salah satunya seperti video yang diposting oleh akun @tmcpoldametro.

Editor : Octa

Baca Lainnya

Latest