Follow Us

Jelang Livina Anyar Meluncur, Seperti Ini Nasib Model Lawas

Octa - Senin, 18 Februari 2019 | 14:45
Renderan MPV Nissan berbasis Mitsubishi Xpander
Inddi/Tabloid OTOMOTIF

Renderan MPV Nissan berbasis Mitsubishi Xpander

"Grand Livina model lama itu diskon sampai Rp 60 juta

Itu ada tipe 1.5 HWS Autech dan Grand Livina X-Gear," ujar salah satu pramuniaga Nissan tersebut.

Namun untuk ketersediaan unit sayangnya terbatas, dikarenakan model baru kabarnya sudah mulai diproduksi massal.

"Bicara unit sisa sedikit, untung-untungan dapat aja," tutupnya.

Baca Juga : Comot Bahan Dari Kamar Mandi, Yuk Bersihkan Setir Mobil

Dengan diskon yang begitu besar, Grand Livina 1.5 HWS Autech CVT yang merupakan tipe termahal semula dibanderol Rp 274 juta kini harganya menjadi Rp 214 juta on the road DKI Jakarta.

Sedangkan untuk Grand Livina X-Gear 1.5 CVT yang dibanderol Rp 262,5 juta kini harganya menjadi Rp 202,5 juta on the road DKI Jakarta.

Titik merah pada Mitsubishi Xpander, jadi penanda bagian yang beda
Kolase Otofelame.id

Titik merah pada Mitsubishi Xpander, jadi penanda bagian yang beda

ADA 10 PERBEDAAN LIVINA VS XPANDER

Ada beberapa perbedaan dibagian depan yang jelas terlihat, antara Nissan Livina dengan Mitsubishi Xpander.

Seperti terlihat pada bagian LED DRL yang memanjang dan desain grill model V khas Nissan.

Model dan penempatan foglampnya juga terlihat berbeda.

Editor : Otofemale

Baca Lainnya

Latest