Follow Us

Mudik Asik, Awas Kaca Belakang Mobil Jangan Tertutupi Barang Bawaan

Octa - Rabu, 29 Mei 2019 | 16:32
Barang bawaan jangan menutupi kaca belakang, Mudik asik Lebarang 2019.
BMW

Barang bawaan jangan menutupi kaca belakang, Mudik asik Lebarang 2019.

Pentingnya manajemen bagasi, biat mudik jadi asik.
JIP

Pentingnya manajemen bagasi, biat mudik jadi asik.

Selain barang bawaan jangan sampai menutupi kaca belakang, manajemen bagasi juga perlu diperhatikan.

Jangan sampai asal-asalan mengatur barang bawaan, dari pada menyesal saat sampai tujuan.

Baca Juga: Detik-Detik Aksi 2 Polantas Pekanbaru Selamatkan Bumil Dari Macet

Otofemale.id mengutip dari Kompas.com, Jusri Pulubuhu mengungkapkan bahwa mengatur barang bawaan di bagasi jangan sampai mengapaikan faktor keselamatan berkendara.

Hal terpenting dalam manajemen bagasi saat mudik lebaran adalah membawa barang yang penting saja, agar bagasi tidak terlalu penuh dan masih enak untuk ditata.

Baca Juga: Pemudik Wajib Waspadai KM 203 Tol Palikanci, Ada Fakta Mengerikan

Selanjutnya dalam manajemen bagasi, memastikan urutan yang sesuai.

Barang dengan bobot yang paling berat, letakkan di bawah dan ini berfungsi untuk keseimbangan mobil.

Pastikan juga selalu seimbang bobotnya (kiri dan kanan), untuk mencegah mobil limbung saat diperjalanan.

Lalu barang yang sifatnya urgensi atau sering dibutuhkan, simpan di atas agar mudah dijangkau saat dibutuhkan.

JANGAN SAMPAI BERBUNYI

Editor : Octa

Baca Lainnya

Latest