Follow Us

Kelar Diresmikan Presiden Jokowi, Tol Layang Japek Gratis Mulai Tanggal Ini

Octa - Kamis, 12 Desember 2019 | 19:45
Tol Layang Jakarta-Cikampek akan resmi beroperasi pada 20 Desember 2019.
@otomotifweekly

Tol Layang Jakarta-Cikampek akan resmi beroperasi pada 20 Desember 2019.

Otofemale.id - Tol Layang Jakarta-Cikampek (Japek), telah resmikan oleh Presiden Jokowi.

Berbarengan dengan peresmian itu, Jokowi ungkapkan tol layang Japek masih gratis.

"Jalan Tol Layang Jakarta-Cikampek telah selesai dan akan digratiskan sampai nanti tahun baru (2020)," ungkap Jokowi yang dikutip Otofemale.id dari Tribunnews.com.

Presiden sudah umumkan tol layang Japek gratis, tapi mulai kapan ya?

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono yang dilansir Otofemale.id dari Kompas.com mengatakan bahwa setelah diresmikan Jokowi tol layang Japek baru akan dibuka 2-3 kemudian.

"Diusahakan lebih cepat lebih baik, tapi sebelum tanggal 20 Desember 2019 dipastikan sudah bisa dipakai untuk umum tanpa tarif hingga Libur Tahun Baru 2020," kata Basuki Hadimuljono.

NONSTOP SEJAUH 38KM

Tol layang Jakarta-Cikampek, nonstop.
@otomotifweekly

Tol layang Jakarta-Cikampek, nonstop.

PT Jasa Marga (Persero) mengingatkan, Jalan Tol Layang ( elevated) Jakarta-Cikampek II ( Japek II) sepanjang 38 kilometer yang menghubungkan Cikunir-Karawang Timur tidak memiliki gerbang masuk dan keluar di tengah jalan itu.

"Perlu disampaikan ke masyarakat bahwa tol elevated Japek II itu hanya diperuntukkan pengguna jalan jarak jauh, seperti ke Bandung atau kota-kota di Jawa, kalau dari arah Jakarta," kata Direktur Utama PT Jasa Marga Desi Arryani yang dikutip dari Kompas.com.

Hal itu disampaikan Desi Arryani seusai mendampingi Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meninjau tol elevated Japek II (8/12/2019).

Editor : Octa

Baca Lainnya

Latest