Otofemale.id - Ladies yang kendarai mobil matik, pastinya paham banget fungsi masing-masing huruf di tuas transmisi.
P buat parkir, N itu artinya netral, D itu drive, R untuk mundur dan lainnya.
Baca Juga: Di Rumah Aja, Yuk Lebih Tahu Angka dan Huruf di Tuas Transmisi Matik Toyota Agya
Nah kalau memang paham banget, pertanyaannya kalau harus berhenti di lampu merah tuas transmisinya ada di huruf apa?.
Ini dia nih, ada ladies yang jawab harus pindah dari huruf D ke N agar komponen transmisi matik bisa lebih awet.
Baca Juga: Dianggurin Dalam Garasi Rumah Ban Mobil Jangan Sampai Kurang Angin, Bisa Rugi Bandar
Tapi ada juga loh yang bilang, biarin saja di huruf D sambil injak rem.
Nah loh ada 2 jawaban dan menurut Hermas Efendi Prabowo pemilik bengkel spesialis Worner Matic yang Otofemale.id kutip dari Kompas.com, saat berhenti lebih baik tuas transmisi ada di huruf N.
Apa yang dibilang Hermas itu bukan karena mobil berhenti dan membiarkan tuas transmisi di huruf D akan bikin masalah dikemudian hari.
Dijelaskan oleh Hermas bahwa sistem transmisi di dalam girboks otomatis akan berhenti bergerak saat mobil berhenti meskipun posisi tuas berada di huruf D.
Baca Juga: Akibat Remehkan Kotoran Burung Nempel di Bodi Mobil, Ahlinya Bilang Begini