Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Perhatikan 4 Hal Ini Saat Simpan Skincare, Jangan Sampai Picu Masalah di Kulit Wajah

Octa Saputra - Rabu, 19 Agustus 2020 | 23:46
Produk skincare pemutih wajah
Youtube Stylo

Produk skincare pemutih wajah

Otofemale.id - Skincare dibutuhkan oleh ladies, agar dapatkan kulit wajah yang sehat.Selain itu, skincare juga digunakan supaya kulit wajah terhindar dari masalah.Berfungsi untuk kebaikan kulit wajahm jangan sampai skincare malah picu masalah.Ladies kudu tahu, bahwa skincare juga miliki potensi jadi racun buat kulit wajah.Salah satu penyebabnya adalah salah saat melakukan penyimpanan.Dilansir Otofemale.id dari Cewekbanget.id, begini cara menyimpan skincare yang benar.

1. Hindari Panas dan Sinar Matahari (UV)Mayoritas produk skincare dan makeup sangat sensitif terhadap panas, kelembaban atau pun perubahan suhu.Tiga hal tersebut bisa menyebabkan kandungan atau tekstur produk kecantikan kita.Bahayanya lagi, perubahan suhu tersebut juga bisa menimbulkan munculnya bakteri di dalam produk kecantikan, dan bisa mengancap kesehatan kulit wajah kita.2. Jauhkan dari AirDengan alasan lebih praktis, seringkali kita menyimpan produk perawatan rambut, facial wash bahkan toner hingga serum di kamar mandi.Tanpa kita sadari, air yang ada dalam kamar mandi menyebabkan kelembaban yang bisa mempengaruhi kandungan produk kecantikan kita, lho!Jadi setelah memakai produk kecantikan, jangan lupa untuk mengeringkan dan meletakkannya di rak khusus untuk menyimpan produk kecantikan.

3. Bersihkan dan Tutup Kemasan ProdukPinggiran tube kemasan produk kecantikan pasti sering kotor akibat terlalu sering dikeluarkan isinya.Produk yang belepotan ini, bisa mengurangi sanisitas lho, jadi pastikan selalau mengelap pinggiran kemasan dengan tisu.Tutup kemasan produk dengan rapat biar tidak terkontaminasi dengan udara dan debu dari luar.Alat makeup seperti spatula, brush, dan sponge juga perlu dibersihkan secara teratur ya girls.4. Hindari Kontak Langsung dengan TanganKita tidak bisa memastikan kondisi tangan kita selalu dalam keadaan bersih. Pastikan selalu mencuci tangan sebelum menggunakan produk kecantikan.Atau cara yang lebih baik lagi adalah dengan menggunakan spatula untuk mengambil produk sebelum diaplikasikan pada wajah.

Source : Cewekbanget.id

Editor : Otofemale

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x