Follow Us

Detail Mobil Baru Daihatsu Sirion, Ubahannya Terbagi 3 kategori

Octa Saputra - Jumat, 03 Juni 2022 | 13:31
Daihatsu Sirion 1.3 R CVT terbaru saat launching di Serpong, Banten (1/6)
Dwi Wahyu R./GridOto.com

Daihatsu Sirion 1.3 R CVT terbaru saat launching di Serpong, Banten (1/6)

Otofemale.ID - PT Astra Daihatsu Motor rilis versi terbaru dari Daihatsu Sirion.

Pada mobil baru Daihatsu New Sirion ini, ubahannya terbagi jadi 3 kategori (stylish, fun to drive dan comfort).

Yang stylish ada di sisi eksterior dan diantaranya desain bumper depan, lampu utama, serta spion berwarna hitam.

Khusus bagian spion, Daihatsu Sirion versi terbaru ini sudah pakai model yang otomatis terlipat saat mesin mati.

Nah kalau fun to drive-nya Daihatsu Sirion terbaru, ada beberapa diantaranya di bagian dalam tapi bukan interior ya.

Seperti peningkatan fitur meter cluster baru lengkap dengan MID dan audio system yang bisa terkoneksi langsung ke hp.

Masih bagian fun to drive, Daihatsu Sirion sekarang menggunakan mesin bersistem transmisi D-CVT.

Dengan menggunakan mesin yang sistem transmisinya D-CVT, maka perpindahan giginya terasa tanpa jeda.

Comfort-nya Daihatsu Sirion, berkat adanya peningkatan air purifier yang membuat udara di kabin lebih sehat.

Baca Juga: Mobil Baru Daihatsu Resmi Dirilis, Harga Sirion Mulai Rp 227 Jutaan

Barang baru dari Daihatsu ini juga, menggunakan fitur Speed Sensing Door Lock, Hill Start Assist, Idle Stop System, front & side air bag, key free, engine start-stop button, digital air conditioner, serta pengaturan kursi yang fleksibel.

Soal harga, Daihatsu Sirion 1.3 X CVT Rp227.600.000 dan 1.3 R CVT Rp236.800.000(*)

Source : Kompas.com, GridOto.com

Editor : Octa Saputra

Baca Lainnya

Latest