Ketahuan Innova Keluaran 2017 Ada Masalah, Toyota Lakukan Recall

Senin, 03 Agustus 2020 | 12:08
octa saputra/Otofemale.id

Logo Toyota.

Otofemale.id - Toyota Innova satu dari beberapa produk Toyota yang kena recall.

Owner diminta segera ke bengkel resmi, untuk lakukan penggantian part fuel pump.

Baca Juga: Mulai Hari Ini Ganjil Genap Jakarta Ada Lagi, Waspadai 25 Lokasi Ini

Lebih detail, produk yang kena recall adalah toyota Innova keluaran 2017-2019.

Tahun yang sama, recall juga berlaku pada SUV Toyota Fortuner dan Douvle Cabing Hilux.

Baca Juga: Ada Razia Kendaraan Bermotor di Jalan Perumahan, Legal Atau Ilegal?

MPV premium Toyota Alphard lansiran 2017-2018, juga kena recall masalah fuel pump.

Produk lainnya Toyota Corolla produksi 2018 dan FJ Cruiser tahun 2013-2014.

Henry Tanoto, Wakil Presiden Direktur TAM, mengatakan, kampanye perbaikan ini sejalan dengan komitmen Toyota dalam mengutamakan keamanan dan keselamatan pelanggan.

"Demi menghindari potensi yang dapat mengurangi kenyamanan dan keselamatan berkendara, maka kami sangat mengimbau para pemilik kendaraan yang dimaksud agar dapat segera mengecek," ungkap Henry Tanoto dalam keterangan resminya (2/8/2020).

Baca Juga: Varian Tertinggi Toyota Calya, Harga Sekenannya Mulai Rp 100 Juta

Untuk kemudahan proses recall, owner diminta segera hubungi bengkel resmi dan melakukan booking service terlebih dahulu.

Ini dilakukan untuk mendukung pelaksanaan protokol kesehatan dan agar diler dapat mempersiapkan stall, teknisi, dan part yang akan diganti.

Pengerjaan pengecekan dan penggantian fuel pump ini berlangsung sekitar dua jam hingga maksimal empat jam dan tanpa dipungut biaya sama sekali.

Pengumuman recall dari Toyota ini diinformasikan lewat surat resmi dan melalui siaran komunikasi, seperti media massa dan situs resmi Toyota.

Seluruh jaringan Toyota juga dilibatkan untuk memastikan pelanggan segera melakukan penggantian fuel pump model kendaraan yang kena recall.

Editor : Octa

Baca Lainnya