Otofemale.id - Salah satu pilihan yang diberikan Toyota pada calon konsumen sedan All New Toyota Corolla Altis adalah pakai mesin hybrid alias hybrid electric vehicle (HEV).
Bahkan teknologi HEV generasi terbaru yang dihadirkan dalam All New Toyota Corolla Altis.
Baca Juga: Sedan Toyota Corolla Altis Terbaru, Pilihannya Ada 2 Varian Plus Hybrid Electric Vehicle
Hadirnya varian HEV pada All New Corolla Altis yang sudah msuk generasi ke-12 ini sekaligus menunjukkan komitmen kuat Toyota dukung program Pemerintah dalam pengembangan kendaraan elektrifikasi.
"Melalui kehadiran All New Corolla Altis varian HEV, Toyota juga ingin makin menegaskan dukungan sepenuhnya kepada Pemerintah Indonesia dalam rangka akselerasi pengembangan kendaraan elektrifikasi dengan menghadirkan model mobil elektrifikasi yang lengkap," kata President Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Yoshihiro Nakata.
Baca Juga: Dari Yogyakarta Toyota Fun/Code Mampir ke Bandung, Sudah Ada 178 IT Developers Handal yang Ikutan
Saat ini di Indonesia plus All New Toyota Corolla Altis HEV, Toyota jadi pabrikan mobil yang paling banyak miliki pilihan mobil elektrifikasi.
Dari Prius, Camry HEV, Alphard HEV, C-HR HEV dan Corolla Altis HEV.
ALL NEW COROLLA ALTIS HEV
Seperti yang sudah dituliskan diatas bahwa HEV yang ada di All New Toyota Corolla Altis adalah varian generasi terbaru.