Follow Us

Kenalin Nih, Tim Khusus Dengan Motor Trail dari Polda Metro Jaya Untuk Amankan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden

Octa - Jumat, 18 Oktober 2019 | 14:26
Tim khusus dengan motor trail sudah disiapkan Polda Metro Jaya untuk pelantikan Presiden dan Wakil Presiden.
Ntmcpolri.info

Tim khusus dengan motor trail sudah disiapkan Polda Metro Jaya untuk pelantikan Presiden dan Wakil Presiden.

Rekayasa lalu lintas sekitar Gedung DPR MPR (17-20/10/2019)
@dishubdkijakarta

Rekayasa lalu lintas sekitar Gedung DPR MPR (17-20/10/2019)

Sampai dengan hari minggu (20/10/2019) saat pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, diberlakukan rekayasa lalu lintas disekitar Gedung DPR MPR.

Rekayasa lalu lintas selama beberapa hari ini (17-20/10/2019), dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya unjuk rasa.

Seperti ini rekayasa lalu lintas yang diberlakukan jelan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden di Gedung DPR MPR.

1. Arus lalu lintas dari Jalan Gatot subroto menuju Gedung DPR MPR dibelokkan ke kiri ke Jalan Gerbang Pemuda.

2. Arus lalu lintas dari Jalan Gerbang Pemuda Menuju Jalan Gatot Subroto arah barat, putar balik di kolong layang Ladogi ke Jalan Gerbang Pemuda.

3. Arus lalu lintas dari tol dalam kota yang akan keluar di offramp Pulo Dua, diluruskan ke arah Tol Tomang.

4. Pojokan Manggala Wanabakti dari timur ke barat mengarah TL. Slipi dan yang mengarah ke Stasiun Palmerah ditutup.

5. Arus lalu lintas dari Jalan Palmerah Timur menuju ke Jalan Gelora, diluruskan ke arah Jalan Tentara Pelajar.

6. Arus lalu lintas dari Jalan Asia Afrika menuju Jalan Gelora, belok kanan ke Jalan Gerbang Pemuda.

7. Arus lalu lintas dari Jalan Gerbang Pemuda menuju ke Jalan Gelora, belok kiri ke Jalan Asia Afrika.

Editor : Otofemale

Baca Lainnya

Latest