Otofemale.id - Transportasi umum, dianggap jadi tempat yang memungkinkan penyebaran virus corona.
Oleh karenanya salah satu protokol yang dibuat pemerintah via Kementrian Kesehatan dan lainnya dalam pencegahan virus corona adalah mempromosikan cuci tangan secara teratur dan menyeluruh.
Dalam protokol itu juga disebutkan memastikan tempat umum dan transportasi memiliki akses untuk cuci tangan dengan sabun dan air atau pencuci tangan berbasis alkohol.
Untuk yang selain air dan sabun itu, tentu maksudnya hand sanitizer.
Baca Juga: Lagi Malas Ngantor Naik Mobil Pribadi, Begini Cara Cuci Tangan Kelar Naik Transportasi Publik
Bukan sembarang hand sanitizer, melainkan harus yang memiliki kandungan alkohol diatas 50%.Otofemale.id melansir Cewekbanget.id, ada 4 rekomendasi hand sanitizer di pasaran yang bisa mencegah virus Corona dan mudah dibawa kemana aja.
1. Antis Antiseptic Anti Kuman
Cairan antiseptik dari Antis diklaim mampu membunuh kuman-kuman seperti E. Coli dan S. Aureus.
Dengan kandungan alkohol 70%, produk ini juga mengandung pelembap sehingga enggak akan bikin kulit tangan jadi terasa kering.