Otofemale.ID - Hadapi hujan yang beberapa hari ini mengguyur Jakarta, pemotor nggak cukup siapkan jas hujan saja.
Dengan mengendarai motor matik yang sekarang kebanyakan miliki bagasi gede, jangan cuman jas hujan saja yang diandalkan.
Baca Juga: Tombol Jok Motor Matik Macet, Semprot Pakai Ini Biar Lancar Jaya
Perlu rasanya menyimpan baju di dalam bagasi motor matik, untuk atasi dinginnya udara saat hujan.
Baju yang disiapkan di bagai motor matik untuk hadapi dinginnya udara akibat hujan, jangan sembarangan.
Baca Juga: Beli Motor Bekas Langsung Balik Nama, Syarat dan Caranya Seperti Ini
Disarankan baju yang dipersiapkan dalam bagasi motor matik berbahan heattech.
Kenapa? Pakaian dengan bahan heattech mengeluarkan rasa hangat, sehingga tubuh akan tetap hangat saat hujan turun.
Walau ada yang tipis, menggunakan pakaian berbahan heattech akan tetap terasa hangat.
Bahan berteknologi Jepang ini memiliki tiga tipe yakni normal, extra warm, dan ultra warm.
Kehangatannya bisa 1,5-2,25 kali lebih hangat dari yang normal.