Follow Us

Waspada Tikus di Musim Hujan, Area Ini di Motor Matik Bisa Jadi Sarang

Octa Saputra - Senin, 01 November 2021 | 19:36
Hujan pemilik motor matik waspada tikus
Unplash

Hujan pemilik motor matik waspada tikus

Pasalnya tikus nggak hanya bersarang di dek motor, tapi juga bikin masalah.

Beberapa kasus pada motor matik yang masih pakai karburator, tikus mengunyah selang vakum bensin.

Sehingga pasokan bensin ke karburator jadi terhenti dan bikin motor mogok.

Kasus lain, motor nggak bisa distarter gegara tikus menggigit kabel kelistrikan.

Urusan kabel kelistrikan motor digigit tikus bisa sampai sampai picu kebakaran.

CARA USIR TIKUS

Mengantisipasi adanya tikus yang bersarang di ruang dek motor, salah satu yang disarankan adalah dengan menempatkan kapur barus di tempat pernah digunakan tikus.

Baca Juga: Motor Matik Bisa Terbakar Akibat Simpan Hp di Bagasi, Mekanik Yamaha Ungkap Alasannya

Tikus tidak menyukai bau-bauan salah satunya kapur barus.

Bubuk kopi yang baunya juga menyengat, diakui Fajar dari Banewmas Motor Pasar Rebo, Jakarta Timur juga ampuh usir tikus.

"Untuk mengusir tikus cukup pakai kopi bubuk tanpa gula," ujarnya dikutip dari Gridoto.com.

Kemudian sebar kopi bubuk di sekitar motor atau bisa juga kopi bubuk itu dimasukan ke dalam wadah yang tidak kedap udara.

Editor : Otofemale

Baca Lainnya

Latest