Follow Us

Masih Kurang Disiplin, PSBB Transisi Jakarta Lanjut 14 Hari Kedepan

Octa - Kamis, 02 Juli 2020 | 11:10
PSBB transisi Jakarta berlanjut selama 14 hari ke depan (2/7/2020).
kolase Otofemale.id

PSBB transisi Jakarta berlanjut selama 14 hari ke depan (2/7/2020).

Otofemale.id - Pemprov DKI Jakarta merasa masih diperlukan peningkatan kedisiplinan masyarakat, setelah sebulan melaksanakan PSBB transisi.

Makanya, PSBB transisi dilanjutkan ke tahap 2 selama 14 hari.

Baca Juga: Sebelum Terbakar, Via Vallen Ternyata Sempat Pakai Toyota Alphard Miliknya Untuk Berbagi

Dalam live conference, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebutkan masyarakat perlu meningkatkan kedisiplinan dalam 3 aspek penting.

Baca Juga: Underpass Senen Ditutup Sebulan, Simak Rekayasa Lalu Lintasnya Biar Enggak Bingung

"Secara umum masih perlu ada peningkatan kedisiplinan masyarakat di dalam 3 aspek penting, satu adalah penggunaan masker.

Dua adalah mencuci tangan secara rutin, yang ketiga adalah menjaga jarak.

Tiga ini perlu kita jaga dan tingkatkan," sebut Anies Baswedan di akun Youtibe Pemprov DKI Jakarta (1/7/2020).

Adapun tahap ke-2 PSBB transisi Jakarta, dimulai hari ini (2/7/2020).

"PSBB di Jakarata diperpanjang selama 14 hari ke depan dan kita akan evaluasi lagi, sesudah kita mendapatkan perkembangan terbaru," kata Anies Baswedan.

Baca Juga: Jekmil, Inovasi dari Bidan di Magetan Untuk Antar Jemput Ibu Hamil

Halaman Selanjutnya

SIKM MASIH PERLU
1 2

Editor : Octa

Baca Lainnya

Latest