Follow Us

Tanpa Injak Gas Mobil Bisa Jalan Sendiri, Kenalan Yuk Dengan Fitur Cruise Control

Kartika Afriyani - Rabu, 15 Juli 2020 | 22:22
Fitur cruise control di mobil.
liveabout.com

Fitur cruise control di mobil.

Otofemale.id - Di mobil keluaran jaman sekarang udah banyak yang ngasih fitur teknologi canggih.Namun sayangnya masih banyak ladies yang belum memanfaatkannya secara maksimal.

Baca Juga: Info Bagus Nih Buat yang Naksir Toyota Yaris Matik, Segini Harga Baru dan Seken Keluaran 2018Sehingga banyak yang gaptek terhadap teknologi-teknologi terbaru pada mobil.Sebut saja teknologi cruise control yang jarang disadari betapa bergunanya fitur ini.

Baca Juga: Daftar 15 Pelanggaran Lalu Lintas Incaran Polisi, Siap-Siap Minggu Depan Mulai Ada TilangBeberapa dari ladies mungkin pernah melihat tombol bertuliskan cruise control di mobilnya.Tapi enggak berani coba karena belum tau fungsi atau belum paham cara memakainya yang benar.

Singkat cerita, fitur ini berguna untuk membuat mobil jalan sendiri tanpa ladies menginjak pedal gasnya.Jadi ladies hanya tinggal mengemudikan setirnya tanpa capek-capek menginjak pedal gas.

Baca Juga: Baru Bisa Kendarai Motor Jangan Napsu Beli Motor Baru, Ini Alasan Ladies Harus Urus SIM C Dulu Cocok digunakan untuk ladies yang sedang malas atau kaki yang kelelahan karena mengemudi jarak jauh.Fitur cruise control akan membuat mobil jalan sendiri dengan menjaga kecepatan secara konstan sesuai dengan keinginan ladies.

Baca Juga: Beda Kontur Jalan, Begini Cara Kendarai Honda Mobilio Transmisi Matik Dan ada yang lebih canggih lagi, yaitu tingkat kecepatan mobil yang bisa menyesuaikan sendiri dengan kondisi lalu lintas secara otomatis.Fitur cruise control ini bisa ladies manfaatkan di jalan yang lurus seperti di jalan luar kota atau ruas bebas hambatan.

Contohnya di jalan tol yang lurus dan bebas macet.Untuk cara pakainya, ladies tinggal menekan tombol 'on' pada tuas atau memencet tombol yang bertuliskan cruise control.Lalu kalau ada lampu bertuliskan cruise control pada indikator menyala, kemudikan kendaraan sampai mencapai kecepatan yang diinginkan.

Baca Juga: Ingat Bahaya Kendarai Mobil Malam Hari, Mini Cooper Terbalik di Flyover Antasari Setelah itu mobil bisa jalan sendiri tanpa harus menginjak pedal gas secara terus menerus.Tapi kalau ladies mau tambah atau kurangi kecepatannya selama mode cruise control aktif, bisa juga kok.Hal itu berguna untuk menyesuaikan kondisi jalanan yang enggak seterusnya lancar.

Untuk mematikannya, ladies cukup menekan tombol 'off' atau menginjak pedal rem.Ingat, setiap mobil memiliki pengaturan cruise control yang berbeda-beda sehingga ladies harus banyak cari tau tentang cara pengoperasiannya.Dan tetap waspada saat menggunakan fitur ini agar berkendara bisa lebih aman dan nyaman.

Editor : Octa

Baca Lainnya

Latest