Otofemale.ID - Ganti oli di bengkel mobil, biasanya ditawarin sekalian filternya.
Nah kebiasaan nih ya, untuk hemat biaya maka tawaran sekalian ganti filter oli ditolak.
Baca Juga: Ban Ketahuan Gundul Nggak Rata, Lakukan Hal Ini Sebelum Beli yang Baru
Padahal, ganti oli nggak sekalian filternya itu ngefek loh.
Hal ini diungkapkan oleh Apin, pemilik bengkel spesialis Pelita Motor Mitsubishi, Mal Blok M, Jakarta Selatan.
Baca Juga: Masuk Jalan Tol di Lampung 2 Mobil Bisa Lolos Hanya Pakai Satu Kartu, Salah Siapa?
"Efek langsungnya oli mesin yang masih baru jadi lebih cepat kotor," ujar Apin.
Penyebabnya karena filter oli yang terpasang sudah menampung cukup banyak kotoran dari kerja mesin sebelumnya.
Tampungan yang sudah penuh malah ikut tersirkulasi oli baru saat mesin dihidupkan.
"Dari usia pakainya saja oli mesin baru malah lebih cepat dari normal," tutur Apin.
Baca Juga: Mobil Terdampak Banjir, Siapkan Ini Saat Hendak Klaim Asuransi