Otofemale.ID - MotoGP 2022, sampai di seri Italia (Mugello) baru berjalan 8 seri.
Dan kabar terbarunya, Marc Marquez putuskan untuk 'berhenti' balapan.
Keputusan Marc Marquez 'berhenti' balap diumumkan sebelum balapan di MotoGP Mugello.
BTW MotoGP 2022 digelar sebanyak 20 seri sampai akhir tahun ini.
Apa yang terjadi dengan Marc Marquez?
Ternyata cidera parah yang dialami Marc Marquez 2 musim lalu, pemicunya.
Cidera tangan kanannya makin parah, setelah Marc Marquez alami crash di Sirkuit Mugello.
Alberto Puig selaku manajer Repsol Honda, ungkapkan hal tersebut saat mereka (bersama Marc Marquez) menggelar sesi khusus dengan wartawan.
"18 bulan Marc menjalani operasi dan sejak saat itu merupakan proses panjang dan rehabilitasi," kata Puig dilansir dari MotoGP.
Baca Juga: Mobil Baru Suzuki Hadir Juni, Sudah Bisa Pesan Sekarang Bestie
Sayangnya diungkapkan oleh Puig, kondisi motor tidak sesuai harapan Marc Marquez.
Melihat kondisi yang seperti ini, kemudian diambil langkah untuk berkonsultasi dengan tim medis dan para dokter.
Dan hasilnya, operasi bisa dilakukan kembali oleh Marc Marquez.
"Akhirnya kami memutuskan Marc akan operasi dan beristirahat setelah MotoGP Italia, serta naik meja bedah di Amerika Serikat," beber Puig.
Sementara itu, Marc Marquez ungkapkan betapa tersiksa dirinya dengan cidera yang dialami.
"Saya akan operasi minggu depan. Benar bahwa sejak cedera tangan kanan saya ini sangat kompleks dan infeksinya sangat menyiksa," kata Marquez.
Tidak hanya itu saja, Marc Marquez juga beberkan kalau tangan kirinya jadi ikutan cidera.
"Benar saya merasa keterbatasan saat mengendarai motor usai comeback, tapi saya tak menyerah, tetap bertahan, dan terus bekerja,"
"Saya tidak menikmati musim ini. Banyak sekali penderitaan dan kesakitan, saya tak punya kekuatan," ungkapnya.
Baca Juga: Semarang Direndam Banjir Rob, Yamaha Gelar Gratisan Selama 2 Hari
"Saya tak bisa balapan sesuai keinginan saya.
Saya melukai tangan kiri saya karena saya memaksakan beban di sebelah kiri,".
"Performa saya tidak buruk, tapi ini bukan sesuatu yang saya inginkan," ujarnya.
Terkait dengan rencana pasca operasi, Marc Marquez hanya menargetkan kembali bugar untuk menjalani MotoGP 2023(*)