Follow Us

Ardi Bakrie Bonceng Anak di Depan, Pakar Safety Riding Ungkap Itu Bentuk Kelalaian Fatal

Octa - Senin, 27 Januari 2020 | 21:00
Nia Ramadhandi dan keluarga
@ramadhaniabakrie

Nia Ramadhandi dan keluarga

Otofemale.id - Minta dibonceng motor ortunya, jadi permintaan yang lazim dilakukan olah anak-anak.

Meski boncenginnya hanya keliling komplek perumahan saja, anak-anak pasti senang ketika permintaannya dipenuhi.

Baca Juga: Pengaruh Masa Kecil, Bikin Kobe Bryant Suka Koleksi Ferrari dan Lamborghini

Hal itu juga dirasakan anak-anak dari Nia Ramadhani, ketika suaminya berkesempatan boncengin mereka (meski nggak barengan loh ya).

Momen Ardi Bakrie boncengin anaknya, dibagikan via akun medsos @ardibakrie.

Baca Juga: Demi Beli Rumah di London untuk Rafathar, Nagita Slavina Minta Raffi Ahmad Jual Lamborghini-nya, Begini Respon Sang Suami!

Dalam video yang dibagikan itu, meski cuman keliling komplek mereka semua pakai helm.

Nggak hanya Ardi Bakrie dan 2 orang lainnya yang bawa motor.

Tapi juga ketiga anak Nia Ramadhani (Mikhayla Zalindra Bakrie, Mainaka Zanatti Bakrie, dan Magika Zaladrie Bakrie).

Dalam video postingan itu Ardi Bakrie menuliskan,"Janjiin naik motor, eh ditaagiiih sama Mainaka.. ya udh sekalian jalan2 kecil aghh...".

Baca Juga: Dapat Komisi Rp 9 Juta, Anak Ayu Azhari Terseret Kasus Aksi Koboi Lamborghini di Kemang

Keseruan yang dibagikan Ardi Bakrie itu langsung dapat komentar dari netizen.

Apa yang ditulis netizen pemilik akun @mrt_lesta, menyinggung soal posisi anak saat dibonceng motor.

Baca Juga: Dapat Sedan Mercedes Benz Dari MeMiles, Begini Pengakuan Penyanyi Ello Kelar Diperiksa Polda Jatim

Memang dalam video yang dibagikan, Ardi Bakrie yang membonceng Magika Zaladrie Bakrie dengan posisi didepan.

Sama halnya dengan pengendara motor yang membonceng Mainaka Zanatti Bakrie.

"Di fb lagi rame tuuhh, kata nya gak boleh bawa motor terus anak nya di bonceng depan, lahh klo om ini yg bonceng anak nya kira pak polisi nya bilang apa ya,' tulis @mrt_lesta.

Baca Juga: Ternyata Seperti Ini Pertolongan Pertama Kalau Mobil Matik Ladies Terendam Banjir, Catat Ya!

Dapat komentar dari netizen seperti itu, Ardi Bakrie langsung membalas kalau dirinya nggak tahu dan sertakan alasannya.

"oo.. ngga boleh ya? Kl di belakang tadi lebih takut ngga bs megangin... Wadaaw, baru tau soalnya..," tulis Ardi Bakrie.

INI KATA PAKAR

Ardi Bakrie boncengin anaknya yang paling bontot, dapat komentar dari netizen.
@ardibakrie

Ardi Bakrie boncengin anaknya yang paling bontot, dapat komentar dari netizen.

Polisi dan juga pakar keselamatan berlalu lintas sudah kerap kali mengimbau agar pengendara motor tidak membonceng anak di jok depan.

Seperti dijelaskan oleh Training Director Jakarta Defensive Driving Consulting (JDDC) Jusri Pulubuhu.

Baca Juga: Pelat Nomor Nggak Hanya Ada Mobil, Ternyata Kunci Juga Ada Pelat Nomornya Loh

Menurut dia, apa pun jenis transmisi motor tersebut, menempatkan anak kecil di jok depan sangat tidak dibenarkan dalam aspek keselamatan berlalu lintas.

"Jangan melihat penyebab langsungnya.

Dalam konteks kecelakaan ini, membawa anak kecil dan ditaruh di depan adalah bentuk kelalaian fatal yang tidak dapat ditoleransi baik pada norma safety maupun legal hukum," kata Jusri yang dilansir Otofemale.id dari Kompas.com.

Baca Juga: Sama-sama Kena Air, Mengapa Mobil yang Menerobos Banjir Lebih Berisiko Turun Mesin Dibandingkan dengan yang Hanya Terendam? Ini Jawabannya!

Jusri melanjutkan, jika membonceng anak kecil, pengendara disarankan untuk menempatkannya di jok belakang.

Namun dengan catatan, kaki si anak sudah dapat menyentuh pijakan kaki dengan optimal. "Kalau kedua kakinya belum dapat menyetuh pijakan kaki dengan optimal, maka tidak direkomendasikan.

Sebab, si anak akan rentan keseimbangannya dan ini membahayakan," ujar Jusri. Artikel ini sudah tayang di Kompas.com, judul : Bahaya, Jangan Bonceng Anak di Jok Depan Motor

Editor : Octa

Baca Lainnya

Latest